Gerak Sedekah Cilacap

Glowing dari Langit

 

Inspirasi – Setiap jumat, kita dianjurkan membaca surat al-Kahfi. Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam menjanjikan, orang yang membacanya akan mendapatkan cahaya. Bahkan, karena kuatnya pengaruh cahaya yang Allah berikan, orang yang memperhatikan surat al-Kahfi, akan dilindungi dari fitnah Dajjal. Dari Abu Darda’ Radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

مَنْ حَفِظَ عَشْرَ آيَاتٍ مِنْ أَوَّلِ سُورَةِ الْكَهْفِ عُصِمَ مِنَ الدَّجَّالِ

Siapa yang menghafal 10 ayat pertama surat al-Kahfi maka dia akan dilindungi dari fitnah Dajjal. (HR. Muslim 1919, Abu Daud 4325, dan yang lainnya)

Dan tahukah kita apa makna dari “Cahaya” yang dimaksud ?

  1. Diampuni dosa-dosanya di antara dua Jumat.
  2. Cahaya tersebut berupa hidayah yang menghindarkan dari maksiat di antara dua Jumat.
  3. Cahaya di antara dua Jumat atau cahaya antara seseorang dan Ka’bah adalah cahaya hissi (cahaya betulan) yang akan didapatkan di hari Kiamat.
  4. Maknanya lainnya adalah pahala membaca Al-Kahfi terus mengalir selama dua Jumat.

Semoga kita Allah jadikan hamba yang senantiasa istiqomah dalam kebaikan. Yuk kita baca surat Al-kahfi #alkahfi#jumatberkah#glowing#geraksedekahcilacap

 

1 komentar untuk “Glowing dari Langit”

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *